Jumat, 28 September 2012

Syukuri Rambut Kita ;)

Jangan selalu mengeluh dengan rambut kita. Mau modelnya aneh, bentuknya ga jelas, atau jenisnya yang susah diatur. Coba deh, berhenti mengeluh mulai sekarang dan mensyukuri rambut kita apa adanya. Kalau itu dilakukan, pasti kita akan terbebas dengan bad hair day!
Nah, makaa dari itu ikutilah saran dibawah ini ;)
1.  Keramas dengan shampoo yang sesuai dengan jenis rambut. Pakai conditioner setelah keramas akan membuat rambut kita tambah bagus dan wangi.
2. Jangan terlalu sering menggunakan hair dryer karena akan membuat rambut kita kering dan pecah-pecah. Lebih baik keringkan rambut secara alami dengan mengipasinya.
3. Kalau rambut kalian panjang usahakan jangan terlalu sering diikat. Kalau pun mau diikat jangan mengikatnya dengan karet yang terlalu erat, karena akan membuat rambut patah.
4. Pergi ke salon sebulan sekali untuk creambath. Minta krim creambath yang sesuai dengan jenis rambut kita.
5. Coba deh, memakai payung saat keluar di siang hari. Agar rambut nggak kepanasan dan nggak berubah warna menjadi kemerahan.
6. Jangan memakai helm pada saat keadaan rambut masih basah karena akan menyebabkan ketombe.
7.  Potong rambut sebulan sekali. Biarpun kita sedang dalam proses memanjangkan rambut, kita bias memotong ujung rambut sedikit untuk menghindari rambut yang pecah-pecah.
8. Mewarnai rambut boleh saja tapii pilih merek yang terpercaya dan aman untuk rambut kita. Konsultasi dengan petugas salon kalau ingin mewarnai rambut dengan pewarna yang aman.
9. Pilih model rambut yang sesuai dengan wajah dan selera kita. Semakin kita suka dengan model rambut kita, maka kita akan makin tambah pede dengan si rambut indah!.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Show Your Imagination! Copyright © 2012 Design by Antonia Sundrani Vinte e poucos

Elegant Rose - Double Heart